4 Jenis Teks Eksplanasi
Terdapat 4 jenis teks eksplanasi yaitu eksplanasi sequential, eksplanasi faktorial, eksplanasi teoritis, dan eksplanasi kausal. Untuk lebih paham, simak penjelasan lebih rincinya berikut ini:
1. Teks eksplanasi sequential
Sebuah teks eksplanasi sequential merupakan jenis penjabaran atau penjelasan yang menerangkan secara rinci tahapan demi tahapan satu fenomena terjadi. Contohya adalah urutan bernapas mulai dari menghirup udara, udara masuk ke hidung, kerongkongan, paru-paru, terjadi pergantian darah dan udara, lalu hingga keluar menjadi karbondioksida.
2. Teks eksplanasi faktorial
Jenis teks eksplanasi faktorial adalah penjabaran yang menerangkan akibat dan hasil dari proses yang berjalan. Misalnya adalah efek dari penjajahan.
3. Teks eksplanasi teoritis
Jenis teks eksplanasi teoritis merupakan sebuah penjabaran yang didalamnya terdapat spekulasi yang memungkinkan untuk terjadi pada sebuah fenomena. Misalnya gempa bumi yang bisa memicu adanya tsunami.
4. Teks eksplanasi kausal
Jenis tek eksplanasi kausal adalah penjelasan yang satu persatu menjelaskan penyebab atau asal dari satu perubahan yang terjadi. Misalnya adalah banjir di pemukiman padat penduduk.
Itulah jenis teks eksplanasi beserta penjelasannya yang lengkap. Teks eksplanasi memiliki 4 jenis yang masing-masing berbeda.
Struktur Penulisan Teks Eksplanasi
Teks eksplanasi memiliki tiga struktur utama yang membangunnya yaitu fakta umum, penjelas, dan interpretasi. Berikut ini detail dari masing-masing struktur teks eksplanasi:
Fakta umum
Pada bagian ini, teks eksplanasi memaparkan fakta umum untuk mengawali penjelasan suatu topik. Bagian ini bisa disebut sebagai pengenalan singkat akan situasi yang sedang terjadi. Atau yang paling sederhana, ini adalah bagian pembuka sebuah penjelasan yang lebih rinci di bagian berikutnya.
Penjelas
Bagian penjelas memuat informasi yang berisikan sebab akibat mengapa satu kejadian atau fenomena bisa terjadi. Bagian ini disusun dengan baik agar dapat membuat pembaca paham akan urutan satu peristiwa terjadi dari awal mulanya hingga bagian akhirnya.
Interpretasi
Interpretasi bisa juga disebut sebagai kesimpulan. Keberadaanya sendiri tidak wajib namun interpretasi mengungkapkan pernyataan umum serta penjelas yang telah dibahas di bagian sebelumnya.
Itulah struktur penulisan teks eksplanasi. Sebuah teks eksplanasi yang baik setidaknya memiliki tiga elemen tersebut yaitu pembuka yang merupakan fakta umum, deretan penjelas, dan interpretasi sebagai penutup atau kesimpulan.
Editor : Sulhanudin Attar
Artikel Terkait