PKS Tak Hadiri Deklarasi Anies-Cak Imin, Ada Apa?

Muhammad Refi Sandi/Arni Sulistiyowati
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Achmad Syaikhu. (Foto: IST)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak hadir dalam deklarasi pasangan bacapres dan bacawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang digelar di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur hari ini, Sabtu (2/9/2023). Bahkan, kader maupun simpatisan PKS pun tidak tampak hadir dalam deklarasi tersebut.

Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri mengungkapkan jika Presiden PKS Ahmad Syaikhu masih berada di Jakarta saat deklarasi Anies-Cak Imin dilaksanakan. 

“Benar (Presiden PKS masih di Jakarta),” kata Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri saat dikonfirmasi, Sabtu (2/9/2023).

Mabruri menjelaskan bahwa PKS akan menggelar konferensi pers di Kantor DPP PKS di Jakarta Sabtu sore ini. Adapun konferensi pers itu akan dihadiri Ahmad Syaikhu dan jajaran pimpinan DPP PKS.

“Rencana konferensi pers pukul 15.30 WIB di Kantor DPP PKS,” ucapnya.

Saat ditanya apa ada perwakilan PKS yang hadir dalam deklarasi Anies-Cak Imin, Mubrari tidak merinci. Menurutnya hal itu akan dijelaskan langsung oleh Syaikhu.

“Nanti akan dijelaskan Presiden (Ahmad Syaikhu) di konpers itu,” ucapnya.

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network