Kisah Inspiratif Sanyata, Sempat Jual Rumah dan Kendaraan Kini Sukses Bisnis Kue Kering

Ahmad Antoni
Kisah inspiratif datang dari Sanyata yang jatuh jatuh bangun bisnis kue kering. (IST)

Kini, Sanyata dengan produk kebanggaannya yaitu N&N Snack telah meraih berbagai penghargaan diantaranya Best Influence Enterpreneur yang diselenggarakan oleh SMESCO pada tahun 2017 dan nama produknya telah terpublikasi pada media-media masa, mulai dari siaran televisi lokal hingga kanal youtube dinas serta pemerintahan.

Untuk semakin memajukan usahanya, Ia pun menjalin jejaring dan kerjasama dengan berbagai pihak. Salah satunya dengan bergabung menjadi mitra binaan Pertamina pada tahun 2019 dalam Program Kemitraan atau yang saat ini disebut Program Pendanaan Usaha Mikro dan Kecil (PPUMK).

”Alasan saya bergabung menjadi mitra binaan Pertamina selain untuk memperoleh dukungan pinjaman modal untuk mengembangkan usaha, tapi juga mendapatkan berbagai program pembinaan usaha,” imbuh Sanyata.

Salah satu pembinaan yang pernah ia terima dari Pertamina adalah ketika N&N Snack menjadi salah satu peserta ajang pameran yang diselenggarakan oleh Pertamina, yaitu SMEXPO Semarang pada 3-5 November 2023. 

”Dari kegiatan seperti itu saya dapat meningkatkan omzet dan juga memperluas jaringan pasar produk saya,” terangnya.

Sekarang N&N Snack telah tersebar penjualannya tidak hanya di kota Salatiga dan sekitarnya, tapi telah menyentuh 30 pusat oleh-oleh terkenal di Jawa Tengah dan sekitarnya, beberapa di antaranya Wisata Dusun Semilir hingga Pondok Kopi Banaran. ”Sekarang rata-rata penjualan per perbulan telah mencapai 12-15 juta rupiah,” sebut Sanyata.

Area Manager Communication, Relations & Corporate Social Responsibility Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho mengatakan, Pertamina berkomitmen untuk terus menggerakkan perekonomian Indonesia, salah satunya dengan memperkuat usaha mikro dan kecil (UMK).

 ”PPUMK merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang dijalankan Pertamina untuk mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat Indonesia,” jelasnya.


 

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network