Dico Ganinduto Mundur dari Pilwalkot Semarang, Ada Tugas Lain?

Achmad Al Fiqri
Bupati Kendal, Dico Mahtado Ganinduto mundur dari Pilwalkot Semarang. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Ketua DPD Partai Golkar Jateng Panggah Susanto memastikan Dico Ganinduto mundur dari kontestasi Pilwalkot Semarang 2024. Panggah mengaku pihaknya telah memberi kesempatan kepada pria yang masih menjabat Bupati Kendal ini untuk menjalin komunikasi dengan partai-partai lain. 

"Soal mundurnya Dico dari Pilwakot Kota Semarang, Golkar Jateng sudah memberikan kesempatan kepada Mas Dico untuk berkomunikasi dengan partai-partai lain seperti PSI dan Nasdem," kata Panggah saat dihubungi, Rabu (28/8/2024).

Kendati demikian, Panggah mengaku tak mengetahui detil alasan Dico mundur dari pertarungan Pilkada Semarang 2024. 

"Kalau terkait apa alasan nya tidak jadi maju silahkan tanya langsung ke Mas Dico," ujarnya.

Meski begitu, Panggah menegaskan, DPD Golkar Jateng dan Kota Semarang telah beri ruang kepada Dico. "Yang pasti Golkar Jateng dan Kota Semarang selama ini sudah memberikan kesempatan dan membackup penuh Mas Dico," tuturnya.

Sebelumnya, Bupati Kendal, Dico Ganinduto, dipastikan tidak akan ikut dalam kontestasi Pilkada Serentak 2024 untuk posisi Wali Kota Semarang. 

Keputusan ini disampaikan oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar Jawa Tengah dan DIY, Iqbal Wibisono, yang mengungkapkan bahwa Dico akan menerima penugasan baru di Jakarta.

"Mas Dico akan ada penugasan di Jakarta, sehingga tidak akan maju dalam Pilkada Wali Kota Semarang 2024," ujar Iqbal pada Rabu (28/8/2024). (Arni Sulistiyowati) 

 

 

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network