Perkuat Kerjasama dengan Pelaku Industri Pariwisata Indonesia, Taiwan Gelar Workshop B2B di Semarang

Ahmad Antoni
Taiwan terus menunjukkan komitmennya dalam menarik lebih banyak wisatawan Indonesia, khususnya wisatawan Muslim, melalui penyelenggaraan Workshop B2B di Hotel Tentrem Semarang, Senin (2/9). (foto A.Antoni)

Dia juga menambahkan bahwa Taiwan dinobatkan sebagai salah satu dari tiga destinasi wisata non-OIC (Organisasi Kerja Sama Islam) terbaik di dunia dalam Global Muslim Travel Index (GMTI) 2023.

Terkait dengan pembukaan Taiwan Tourism Office di Jakarta pada Februari 2024, Abe Chou mengungkapkan adanya peningkatan jumlah wisatawan Indonesia yang signifikan. Dimana dari Januari hingga Mei 2024, jumlah wisatawan Indonesia yang berkunjung ke Taiwan mencapai 91.800, meningkat 10,83% dibandingkan periode yang sama pada 2019 dan 16,14% dibandingkan dengan periode yang sama pada 2023. 

Lebih lanjut, dia berharap penyelenggaraan Workshop B2B di Semarang dan Surabaya ini. Menurutnya, pertemuan tersebut bertujuan untuk memperkuat kerjasama antara pelaku industri pariwisata Indonesia dan Taiwan, serta mempromosikan berbagai daya tarik dan sumber daya pariwisata Taiwan.

"Melalui pertemuan ini, kami berharap para pelaku industri pariwisata di Indonesia dapat lebih memahami pengalaman wisata unik yang ditawarkan Taiwan dan merekomendasikannya kepada lebih banyak wisatawan Indonesia," kata Abe Chou.

Dalam upaya menarik lebih banyak wisatawan Indonesia, Taiwan menerapkan berbagai strategi utama, termasuk mempromosikan produk wisata yang beragam, memperkuat kerjasama dengan profesional industri pariwisata Indonesia, serta menyediakan layanan perjalanan yang lebih mudah dan ramah Muslim. 

Abe Chou optimis bahwa strategi ini akan memperkuat daya saing Taiwan di pasar wisatawan Indonesia dan menarik lebih banyak wisatawan untuk memilih Taiwan sebagai destinasi liburan mereka.

Untuk diketahui, acara Workshop B2B ini dihadiri oleh sejumlah perwakilan dari industri pariwisata Indonesia yang menunjukkan antusiasme tinggi dalam menjajaki peluang kerjasama dengan Taiwan. Semarang menjadi saksi pentingnya kolaborasi antara dua negara dalam mengembangkan sektor pariwisata yang saling menguntungkan.

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network