get app
inews
Aa Text
Read Next : PDIP Akan Gandeng PKB dan PPP di Pilgub Jateng, Sinyal Duetkan Hendi-Gus Yasin?

Buka Pendaftaran Bacaleg, PPP Kendal Beberkan Target Realistisnya di Pileg 2024

Sabtu, 03 Desember 2022 | 14:46 WIB
header img
Kader muda PPP asal Dapil IV saat menyerahkan berkas pendaftaran ke Ketua DPC PPP Kendal Abdul Syukur.(iNews/Agus)

KENDAL, iNewsSemarang.id - DPC PPP Kabupaten Kendal secara resmi melaunching pendaftaran bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) untuk pemilu legislatif 2024 mendatang. Launching pendaftaran ini digelar di kantor DPC PPP Kendal Jalan Karangsari Kendal, Sabtu (3/12/2022).

Ketua DPC PPP Kendal, Abdul Syukur mengajak segenap putera-puteri terbaik di Kabupaten Kendal untuk bersama-sama mendaftarkan diri maju sebagai caleg di DPRD Kabupaten Kendal, melalui PPP.

Meski demikian, Syukur tak memungkiri jika sampai saat ini telah banyak dari kader internal PPP Kendal yang telah mendaftarkan diri untuk maju di pileg 2024 sebagai caleg DPRD Kabupaten Kendal.

"Di sini artinya kita membuka diri kepada masyarakat luas untuk bisa maju mendaftarkan diri menjadi calon legislatif," kata Syukur.

Dia menegaskan, PPP sebagai partai yang memiliki rumah pesantren dan kiai atau ulama sebagai bapaknya, meminta kepada para bacaleg agar melakukan satu kewajiban yang tidak boleh ditinggalkan, yakni silaturahmi dengan para kiai yang ada di Dapilnya masing-masing.

Hal ini wajib dilakukan, karena antara PPP, pesantren dan kiai adalah satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. 

Dalam kesempatan ini dia juga mengungkapkan target PPP di pileg 2024. Dikatakan, PPP Kendal tidak memasang target yang muluk-muluk. Target realistis sesuai dengan hasil perolehan pileg 2019 menjadi dasar pertimbangan dalam menentukan target yang harus diraih di pileg 2024.

"Di 2019 kemarin kita di Dapil II meraih 1,5 kursi dan menjadi pemenang. Begitu juga di Dapil VI, kita juga dapat 1,5 kursi. Jadi target bisa meraih 7 sampai 8 kursi menjadi target yang realistis bagi PPP Kendal yang saat ini memiliki 5 kursi di DPRD Kabupaten Kendal," ungkapnya.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut