5 Aturan Bagi Tamu di Resepsi Pernikahan Kaesang-Erina, No2 Dilarang Pakai Batik Bermotif Parang
Sabtu, 10 Desember 2022 | 12:21 WIB
4. Tidak Membawa Sumbangan
Pada undangan tersebut, para tamu diingatkan untuk tidak membawa sumbangan atau kado dalam bentuk apa pun. Alih-alih kado, kedua mempelai hanya mengharapkan doa dari para tamu.
5. Tertib di Area Pendopo
Juru bicara pernikahan Kaesang, Gibran Rakabuming Raka, meminta para tamu untuk senantiasa menjaga ketertiban saat acara resepsi. Kakak kandung Kaesang itu mengingatkan agar para tamu hanya berada di pendopo acara.
Sebab, Pura Mangkunegaran masih berada pada satu lokasi dengan Pringgitan, singgasana raja. Lokasinya persis di belakang pendopo acara berlangsung. (mg arif)
Editor : Maulana Salman