get app
inews
Aa Text
Read Next : Peparnas XVII 2024 Resmi Dimulai, Presiden Jokowi: Panggung Kesetaraan bagi Disabilitas

Rapat Bersama Dewan Pers, Jokowi Tekankan Pentingnya Kebebasan Pers

Senin, 06 Februari 2023 | 22:27 WIB
header img
Presiden Jokowi saat rapat dengan Dewan Pers di Istana Merdeka, Senin, (6/2/2023). Foto: Biro Press Setpress

Semarang, iNewsSemarang.id- Presiden Indonesia, Joko Widodo menekankan pentingnya kebebasan pers yang tetap bertanggungjawab sesuai kaidah, prinsip-prinsip dan etika jurnalistik. Hal tersebut disampaikan ketika dirinya tengah rapat bersama Dewan Pers di Istana Merdeka (6/2/2023).

Berdasarkan informasi oleh Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu, Presiden Jokowi mengimbau agar awak media tidak hanya fokus pada kebebasan pers saja, tetapi yang terpenting adalah pemberitaan bertanggungjawab.

“Pemberitaan bertanggung jawab adalah pemberitaan yang dikonfirmasi kebenarannya menggunakan prinsip-prinsip etika jurnalistik yang baik. Jadi kalau Cuma bebas sebebasnya tanpa ada tanggungjawab banyak nanti yang akan dirugikan apalagi menjelang pemilu,” ucap Ninik Rahayu dalam keterangannya usai pertemuan.

Pada pertemuan ini, Dewan Pers juga mendekelarasikan beberapa program kerja besar pada presiden. Program kerja mencakup pendataan ratifikasi pers, pengaduan dan penegakan etika pers, serta peningkatan kapabilitas wartawan.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut