get app
inews
Aa Text
Read Next : Daftar Kiper Keturunan Alternatif Pengganti Maarten Paes di Timnas Indonesia, Ada dari Liga Italia

Profil Cyrus Margono, Kiper Berdarah Indonesia yang Baru Digaet Klub Raksasa Yunani 

Selasa, 01 Februari 2022 | 17:18 WIB
header img
Cyrus Margono, kiper berdarah Indonesia yang resmi membela Panathinaikos U-23. (Foto: Instagram/@fcpanathinaikos)

ATHENA, iNews.id - Cyrus Margono, kiper keturunan yang saat ini berusia 20 menjadi buah bibir bagi pecinta sepakbola di tanah air. Kiper yang memiliki darah Indonesia dari sang ayah, sementara Persia dari ibunya, lahir dan besar di New York, Amerika Serikat.

Cyrus Margono baru saja dikontrak oleh klub raksasa Liga Yunani, Panathinaikos. Dia dikontrak selama tiga tahun oleh klub Kota Athena tersebut.

Panathinaikos pun memperkenalkannya bersama empat pemain lain yakni, David Panka, Giannis Sourdis, Konstantinos Dabizas, dan George Matsades lewat Instagram. Nantinya, dia akan menjaga gawang Panathinaikos U-23 yang tergabung dalam kasta kedua Liga Yunani.

“Saya lahir di New York, di mana saya mulai bermain sepak bola pada usia baru 4 tahun. Ayah dari Indonesia dan ibu dari Persia (Iran modern),” kata Cyrus Margono, dilansir dari Prasinostypos.

Sejak berumur 4 tahun bermain sepak bola, Cyrus Margono langsung memiliki mimpi menjadi pesepak bola profesional. Makanya di usia 11 tahun, Cyrus Margono serius menekuni sepak bola untuk posisi sebagai kiper.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut