BOYOLALI, iNewsSemarang.id - Latihan silat berujung maut terjadi di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Seorang remaja berinisial MPS (17) tewas setelah mendapat tendangan dari dua rekannya.
Informasi dihimpun, peristiwa ini terjadi saat latihan bela diri di halaman rumah warga Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali pada Kamis (22/5/2025) dini hari.

Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto mengungkapkan, korban merupakan warga Dukuh Klimas, Desa Sendang yang awalnya mengikuti latihan silat.
"Korban saat itu sedang mengikuti latihan di salah satu perguruan silat. Namun dalam proses latihan, korban mengalami kekerasan fisik berupa tendangan," ujarnya, Jumat (23/5/2025).
Korban awalnya mendapat tendangan keras dari rekannya berinisial DW (18) lalu diminta berdiri kembali. Namun bukannya diberi kesempatan, justru mendapat tendangan kedua dari SW (16) yang membuatnya langsung ambruk, pingsan dan sesak napas.
"Korban dinyatakan meninggal dunia sebelum sempat mendapat penanganan medis di rumah sakit," katanya.
Editor : Ahmad Antoni













