Logo Network
Network

Lho, Starbucks Ternyata Impor Bahan Baku Dari Indonesia

Antara
.
Sabtu, 02 April 2022 | 20:15 WIB
Lho, Starbucks Ternyata Impor Bahan Baku Dari Indonesia
RI ekspor teh ke AS untuk pasokan starbucks (Foto: Reuters)

JAKARTA. iNewsSemarang.id - Perusahaan kedai kopi terbesar di dunia, Starbucks Corporation, ternyata mengimpor bahan baku dari Indonesia. 

Adapun bahan baku yang diimpor oleh jaringan kedai kopi global asal Amerika Serikat yang berkantor pusat di Seattle, Washington tersebut adalah bahan baku teh.

Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) adalah pihak yang telah melakukan ekspor produk teh PTPN Group ke Seattle, Amerika Serikat (AS).

“Holding Perkebunan Nusantara sukses meningkatkan kinerja ekspor, khususnya komoditi teh ke AS," ujar Direktur Pemasaran Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) Dwi Sutoro, Sabtu (2/4/2022).

Holding BUMN tersebut memiliki luas areal teh lebih dari 20 ribu hektare dan produksi teh kering lebih dari 50 ribu ton per tahun. BUMN itu bermitra dengan Starbucks Corporation yang memiliki lebih dari 32 ribu gerai di 79 negara untuk melanjutkan pembelian teh pada 2022. Total nilai perdagangan internasional tersebut mencapai USD496.000.

Follow Berita iNews Semarang di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini