Gubernur berambut putih itu mengatakann cara lain juga bisa digunakan untuk mengembangkan infrastruktur desa. Di antaranya dengan mendorong perangkat desa agar lebih kreatif, serta mengajak unsur masyarakat pengguna jalan ataupun perusahaan. Ganjar mencontohkan, misalnya pekerjaan jalan di Cilacap.
“Tadi pagi saya dikasih fotonya videonya dari Cilacap bagus sekali. Sehingga jalannya sekarang sudah mulai dikerjakan, rakyat gotong royong, mengerjakan bareng-bareng, dan materialnya macem-macem,” bebernya.
Ganjar mengatakan, pelibatan seluruh unsur masyarakat membuat rasa memiliki bertambah. Sehingga warga tergerak tak hanya membantu tapi juga merawatnya.
“Pasti rasa memilikinya akan lebih kuat karena masyarakat ikut serta di dalam pengerjaan itu, jadi keringatnya ikut ditumpahkan, aku melu nggawe lho gitu. Nanti kita kasih judul kalau perlu, jalan gotong royong. Jadi masyarakat akan senang,” tandasnya.
Editor : Agus Riyadi
Artikel Terkait