4 TPS Satu Desa di Pemalang Gelar PSU gegara Warga Luar Tanpa Surat Ikut Nyoblos

Suryono Sukarno
4 TPS di Pemalang gelar PSU gegara warga luar tanpa surat ikut nyoblos, (Foto: iNews/Suryono Sukarno)

PEMALANG, iNewsSemarang.id - Ratusan warga mengikuti pemungutan suara ulang (PSU) di Desa Susukan, Kecamatan Comal,  Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Minggu (18/2/2024). Empat TPS yang melakukan coblosan ulang yakni TPS 9, 10, 12, 15. 

"Saya datang pagi agar bisa cepat mencoblos dan bisa aktifitas lagi. Pemungutan suara ulang sedikit merepotkan karena harus dua kali memilih dan menyita waktu juga, namun sebagai warga, kami tetap datang dan menggunakan hak suara, " kata warga Krisnowati, Minggu (18/2/2024).

Bawaslu Kabupaten Pemalang mencatat ada empat TPS di satu desa, Kecamatan Comal, dilakukan pemungutan suara ulang (PSU). 

Ketua Bawaslu Kabupaten Pemalang Sudadi mengatakan, PSU ini dilakukan di satu desa yaitu Desa Susukan, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang. 

Editor : Maulana Salman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network