Pengunggah Video Anak Dipaksa Perkosa Kucing Jadi Buronan Polda Jabar

Sementara itu, polisi telah memeriksa 15 orang terkait kasus anak berumur 11 tahun di Singaparan, Kabupaten Tasikmalaya yang meninggal akibat depresi setelah dipaksa memperkosa kucing. Ke-15 orang terdiri atas keluarga korban, terduga pelaku, dan teman-teman korban.
"Kami sudah melakukan pemeriksaan kurang lebih sekitar 15 orang untuk dimintai keterangan. Kita tahu yang melakukan bullying (perundungan) kan anak-anak ya. Jadi memang kami harus hati-hati untuk melihat proporsi untuk menangani permasalahannya," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jumat (22/7/2022).
Polres Tasikmalaya dan Polda Jabar langsung merespons kasus tersebut dengan menurunkan tim dan meneliti video yang beredar. "Dari penelitian video di medsos tersebut, polres setempat dan tim Unit PPA Ditreskrimum Polda Jabar turun ke lapangan untuk melakukan klarifikasi terkait kejadian bullying. Kan di video tersebut memang bullying yang terjadi," ujar Kombes Pol Ibrahim Tompo.
Editor : Agus Riyadi