KPU Respons Surat PDIP soal Penolakan Sirekap: Kami Akan Bahas

Jonathan Simanjuntak
Keamanan data pada situs pemilu2024.kpu.go.id dan sistem informasi rekapitulasi (sirekap) jadi sorotan. (Dok Sindonews)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - KPU telah menerima surat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) soal penolakan penggunaan Sirekap Pemilu 2024

KPU segera membahas surat tersebut. "Iya, KPU akan membahas surat, semua surat memang selalu dibahas," kata Komisioner KPU Idham Holik, Kamis (22/2/2024).

Dia mengatakan, surat itu akan dibahas dalam rapat bersama pimpinan KPU lainnya. Dia memastikan hasil rapat itu akan disampaikan. "Nanti tentunya kami juga akan sampaikan hasilnya," katanya.

Dia menegaskan Sirekap hanya alat bantu rekapitulasi suara. Dia menyatakan hasil resmi pemilu akan tetap mengacu pada penghitungan manual berjenjang. 

Editor : Maulana Salman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network