get app
inews
Aa Read Next : Antisipasi Covid-19, Dinkes Demak Imbau Masyarakat Taat Protokol Kesehatan

Cegah Penularan Varian Baru Arcturus, IDI Imbau Masyarakat Gunakan Masker Saat Halal Bihalal

Sabtu, 22 April 2023 | 18:13 WIB
header img
Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mengimbau masyarakat mengenakan masker saat berlebaran untuk mencegah penularan varian baru Covid-19. Ist

Lalu bagaimana cara pemakaian masker yang benar? Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Biasakan mencuci tangan terlebih dahulu sebelum menggunakan masker, boleh menggunakan air mengalir dengan sabun, boleh juga menggunakan cairan antiseptik berbahan dasar alkohol.
  • Pastikan hidung, mulut, dan dagu tertutup seluruhnya, bagian berwarna berada di depan, dan bagian berwarna putih yang menempel di wajah.
  • Tekan bagian atas masker yang ada kawatnya agar sesuai bentuk hidung, dan ganti masker bila basah/kotor.

"Gantilah masker jika rusak, kotor, atau basah, lalu lepas kaitan masker dari telinga atau ikatan masker, pastikan tidak memegang bagian depan masker, dan buanglah masker dengan benar ke dalam tempat sampah," tulis keterangan dalam situs Infeksi Emerging laman Kementerian Kesehatan.

Dengan begitu, kata Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan, dr Siti Nadia Tarmizi, bukan hanya vaksinasi booster yang diperlukan, tapi juga tetap menjaga protokol kesehatan (prokes). Tujuannya untuk melindungi diri dan orang lain dari penularan virus SARs-COV-2.

Terlebih mereka yang sakit atau sedang merawat orang sakit. "Imbauan booster, dan pakai masker kalau sakit batuk pilek atau merawat orang sakit," imbuh dr Nadia kepada MNC Portal, belum lama ini.

Editor : Sulhanudin Attar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut